Snippet

Linux.or.id, Forum Pengguna Linux Di Indonesia

Bagi Anda yang ingin belajar sistem operasi Linux atau sekedar berkenalan dengan sesama pengguna Linux di Indonesia, Anda dapat mengunjungi Linux.or.id yang merupakan forum pengguna Linux di Indonesia.

Tren penggunaan sistem operasi dan software open source memang terus meningkat seiring meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap undang-undang hak intelektual.

Migrasi ke sistem operasi open source seperti Linux adalah pilihan terbaik jika Anda tidak ingin dipusingkan dengan masalah lisensi software yang harganya lumayan tinggi.

Namun bagi pengguna pemula yang menggunakan sistem operasi Linux harus belajar agar dapat menggunakannya dengan benar dan situs Linux.or.id ini adalah salah satu tempat untuk belajar sistem operasi Linux.

Situs Linux.or.id ini adalah salah satu pusat informasi Linux di Indonesia yang memberikan wadah untuk berbagi segala macam informasi dan tutorial sekaligus mempererat hubangan antar sesama pengguna Linux di Indonesia.

Antarmuka Dan Navigasi Situs Linux.or.id
Situs Linux.or.id menggunakan logo pinguin yang identik dengan lambang sistem operasi open source Linux. Tampilan web Linux.or.id ini di dominasi oleh warna hijau dan mengunakan desain yang mirip sebuah blog.

Menu di situs Linux.or.id terdapat di pojok kanan atas yang terdiri dari Tentang, Kontak, Wiki, Forum, Milis, Planet dan Cari. Linux.or.id ini juga menyediakan fasilitas pencarian di sidebar kiri dan form login di sebelah kanan.

Apa Saja Isi Situs Linux.or.id?
Ketika pengunjung membuka sistus Linux.or.id, maka akan disuguhi artikel blog yang berkaitan dengan perkembangan rilis distro Linux atau perkembangan dunia open source untuk menambah wawasan pengunjung.

Hal yang paling menarik dari situs Linux.or.id adalah forum khusus untuk membahas sistem operasi Linux yang membahas segala macam masalah atau sekedar berdiskusi mengenai dunia open source. Forum Linux.or.id terbagi menjadi beberapa kategori besar seperti :
  • Forum, yang berisi peraturan umum yang wajib dipatuhi oleh warga forum Linux.or.id.
  • Linux Distribution Specific, membahas perkembangan distro Linux yang dibagi menjadi beberapa subforum sesuai dengan nama distro-nya seperti forum Fedora, Mandriva, Ubuntu, Debian, Linux Mint dan banyak lagi.
  • Unix Distribution Specific, membahas perkembangan sistem operasi yang masih merupakan keturunan Unix seperti FreeBSD, OpenBSD dan Solaris.
  • Linux Server Administration, membahas dan mengupas berbagai permasalahan terkait penggunakaan sistem operasi Linux untuk keperluan server.
  • General Linux Discussions, membahas sistem operasi Linux secara umum dan menyeluruh, terlepas dari berbagai macam distro Linux yang ada.
  • Miscellaneous, membahas masalah lain diluar sistem operasi linux dan dunia open source.
Tak hanya forum untuk berdiskusi, Linux.or.id juga menyediakan fasilitas Milis (Mailing List) dan Wiki sebagai media alternatif untuk berbagi informasi terkait sistem operasi Linux dan dunia open source. Penasaran? Langsung saja kunjungi situs Linux.or.id.

3 Responses so far.

  1. Anonim says:

    Hello! Τhіs iѕ my 1st cοmment here so
    I just wanted to give a quіck shоut out аnd ѕaу I truly еnjoy reading your blοg poѕts.
    Can you suggest anу other blοgs/websiteѕ/forums that dеal wіth the same subјеcts?

    Thanks!
    Also see my webpage - forexbroker.Info

  2. Anonim says:

    Great pοst. I was сhеcking constantly this blοg аnd I am imρressed!
    Extremely helpful info sρeсiаlly the last part :)
    I care for ѕuсh infο muсh. I waѕ
    seeking thіs certain infοгmаtion for
    a vеry long time. Τhаnk you anԁ good luсk.
    My web page ... choisir zulutrade

  3. Anonim says:

    That iѕ a greаt tip particularly to those freѕh tо the blogospherе.
    Simρle but very ргecise іnfo…
    Thanks for sharіng this one. Α must rеaԁ articlе!
    my web page :: forex systems review