Snippet

OCZ Vector, SSD Tercepat Masuki Pasar Indonesia

Solusi penyimpanan berbasis chip flash atau yang sering disebut dengan SSD (Solid State Drive) ini makin populer di Indonesia menggantikan hardisk. OCZ cukup tanggap dengan pasar Indonesia dengan meluncurkan SSD tercepatnya, yakni OCZ Vector.

Nama OCZ tentu tak lagi asing ditelinga pengguna antusias PC, produsen ini terkenal dengan produk memori RAM kelas atas serta produk PSU (Power Supply Unit) berkinerja tinggi. Kini OCZ melengkapi jajaran produk kelas atasnya dengan hadirnya SSD OCZ Vector.

Media penyimpanan SSD ini memiliki sejumlah keunggulan dibanding media penyimpanan hardisk yang masih banyak digunakan saat ini. SSD menawarkan ukuran yang lebih tipis, sunyi, ringan, serta kinerja yang jauh lebih tinggi dibanding hardisk.

Pengguna komputer di Indonesia perlahan-lahan mulai beralih menggunakan SSD yang kebanyakan digunakan sebagai system atau tempat diinstalnya sistem operasi dan aplikasi. OCZ mengakomodasi pengguna komputer Indonesia melalui produk SSD OCZ Vector.

SSD OCZ Vector ini berbeda dengan kebanyakan SSD merek lain yang menggunakan chipset controller dari SandForce, OCZ lebih memilih chipset controller dari Indilinx Barefoot 3 untuk jajaran SSD OCZ Vector yang diklaim memiliki kemampuan yang lebih baik.


“Kelemahan mendasar SSD adalah bagus dan cepat di awal, sebulan kemudian langsung drop. Dengan chipset terbaru ini, performa Vector tetap stabil dan semakin lama penggunaan akan semakin bagus,” kata Johannes Kristianto, Perwakilan OCZ Indonesia, seperti yang dilansir dariAntaraNews (10/12/2012).

SSD OCZ Vector ini kompatibel dengan sistem operasi Windows, Linux, dan Mac OSX. SSD OCZ Vector tersedia dalam 3 varian kapasitas, yakni 128GB yang dijual dengan harga Rp 1,55 juta, 256GB yang dijual dengan harga Rp 2,5 juta, dan 512GB yang dijual dengan harga Rp 5,1 juta.