Real Madrid: Xabi Alonso Cedera Tiga Bulan
Real Madrid harus kehilangan sosok Xabi Alonso dalam jangka waktu yang cukup lama. Gelandang jangkar yang pernah bermain untuk Liverpool itu mengalami cedera metatarsal dan kemungkinan absen selama tiga bulan.
Cedera ini dialami Xabi Alonso dalam sesi latihan di Valdebebas pada Rabu, 21/8. Ini jelas pukulan yang cukup telak bagi pria yang perannya tak tergantikan di lini tengah Los Blancos ketika era Jose Mourinho.
Pasalnya, sebagai perbandingan, musim lalu, sesama pemain Real Madrid, Marcelo, mengalami hal serupa. Ketika itu setelah menjalani operasi pada Oktober 2012, bek kiri asal Brazil tersebut harus absen dalam 19 pertandingan Real Madrid, sebelum akhirnya kembali ke dalam tim. Marcelo bahkan sempat bermain buruk di awal-awal adaptasinya pada tim.
Sebelumnya, pada bulan Juni 2013 lalu Xabi Alonso baru saja menjalani operasi pangkal paha di Munchen. Diperkirakan, pria yang memulai karier di Real Sociedad tersebut, akan absen selama dua bulan lebih. Namun, Xabi sangat serius untuk pemulihan cederanya.
Ketika rekan-rekannya berlibur pada musim panas, Xabi lebih memilih menjalani latihan pribadi di kompleks latihan Real Sociedad, untuk melatih otot-ototnya. Dengan cara ini, ia berharap dapat segera bermain untuk Real Madrid ketika kompetisi dimulai.
Diperkirakan bahwa Xabi akan menjalani comebacknya pada Trofeo Bernabeu pada Jumat (23/8). Namun, dipastikan sang gelandang bertahan tak akan lagi memperkuat Los Blancos pada ajang tersebut.
Saat ini sendiri, Real Madrid memiliki stok lini tengah berlebih selain Xabi Alonso. Ada Sami Khedira, Asier Illarramendi, dan Luka Modric untuk menempati posisi gelandang tengah dalam skema 4-3-2-1 milik Carlo Ancelotti.
Posting Komentar